FACEBOOK

Makanan yang Berbahaya Jika Dimakan Secara Bersamaan

Assalamualaikum Wr.Wb.

 Berbicara tentang masalah "makan" pasti kita tak pernah lepas dengan yang namanya campuran seperti sayur, lalapan ataupun dari segi lauk pauknya. Kebanyakan orang tak berselera makan jika hanya terdapat satu menu saja. Hal ini tentu terjadi karna dengan varian rasa akan membuat seseorang akan bertambah nafsu makannya.

Selain itu, para ibu rumah tangga biasanya slalu mengkombinasikan berbagai jenis bahan masakan di dalam menu nya. Bagi para pelancong, menikmati masakan-masakan khas dari suatu daerah adalah suatu keharusan pada saat berkunjung. Dengan hanya mencari kenikmatan dan kelezatan dalam makan, kebanyakan orang lupa apakah dengan mencampur 2 jenis makanan yang berbeda akan memberi dampak yang berbahaya bagi tubuh walaupun kedua makanan tersebut mengandung vitamin / zat zat lain yang dibutuhkan oleh tubuh?


Jawabannya iya, Ada beberapa jenis makanan tidak boleh di kombinasikan dalam asupan makanan. Hal ini di sebabkan karna di saat mengkonsumsi dua jenis makanan yang berbeda, ada nutrisi yang tidak terserab baik oleh tubuh dan bahkan akan menimbulkan efek samping yang lebih serius.
contohnya seperti memakan kepiting dan kesemek, dimana jika dimakan dalam satu pola makan seperti makan siang maka akan menimbulkan diare.

Seorang ahli gizi Li Hongyan dari Shanghai mengatakan bahwa anda harus berhati hati bila mencampurkan 2 jenis makanan yang berbeda  karna akan mengakibatkan reaksi yang buruk.

Nah.. berikut akan saya jelaskan jenis jenis Makanan yang Berbahaya Jika Dimakan Secara Bersamaan..

1. Daging dan Cuka

Daging merupakan makanan yang panas,  sedangkan cuka makanan yang hangat sama hal nya seperti alkohol. Pada saat keduanya di masak  bersamaan maka akan zat di dalam kedua kenis ini akan meng over-aktifkan sirkulasi dan energi. Sebuah buku pengobatan herbal cina mengatakan, makan daging kambing dan cuka pada saat yang sama akan merugikan jantung.

2. Daging dan Semangka

Seperti yang di jelaskan di atas bahwa daging bersifat panas dan semangka bersifat dingin. kombinasi dari kedua makanan ini akan membuat gizi dari daging akan menurun secara drastis serta bagi mereka yang menderita asthenia limpa, akan membahayakan lambung dan limpa.

3. Daging sapi dan Chestnut

Kedua jenis makanan ini sangat baik untuk perut. Namun bila keduanya di kombinasikan dalam asupan makan akan berbahaya. Dikarnakan chestnut mengandung vitamin C dimana fungsinya dapat bereaksi dengan mikro pada daging sapi dan mengurangi gizi chestnut. Hal ini dapat menyebabkan Dispepsia.

4. Kepiting dan Teh

Rumah makan, warung biasanya menyediakan teh sebagai minuman penyegar. Apalagi rumah makan sea food yang tentunya terdapat menu kepiting. Bila kita mengkombinasikan minuman teh dan kepiting ini akan menyebabkan gangguan pencernaan karna Teh memiliki zat asam tannic sebanyak kesemek. Cairan lambung akan di encerkan setelah mengkonsumsi kedua jenis ini. Akibatnya sering kali akan terjadi gangguan asimilasi dan mengurangi kinerja lambung dalam mensterilkan area lambung.


5.  Udang dan Vitamin C

Tahu kah anda bila mengkonsumsi udang dan banyak memakan atau meminum vitamin C akan membentuk senyawa yang menjadi racun arsenik. Racun ini berbahaya bagi tubuh jai usahakan menghindari campuran dari kedua jenis ini.
6. Wortel dan Lobak Putih
 
Didalam wortel terdapat kandungan yang mampu merusak vitamin c pada lobak putih. Jadi lebih baik mengkonsumsi secara terpisah agar mendapat nutrisi dari kedua jenis sayuran ini.
7. Ubi Jalar dan Kesemek

Efek yang di timbulkan bila mengkonsumsi kedua jenis ini secara bersamaan adalah akan terjadi penyumbatan di perut. Kedua jenis ini dapat meningkatkan asam lambung dan juga dapat menyebabkan perdarahan pada lambung.

8. Kedelai dan Bayam

Banyak jenis produk kedelai yang bisa kita jumpai seperti susu, tempe, dan tahu. Bila kedua jenis ini di makan saat bersamaan maka akan mempengaruhi penyerapan kalsium dan penyebab terjadinya penyumbatan di perut. Dengan kandungan asam oksalat pada bayam yang bereaksi dengan kalsium pada kedelai akan tidak larut membentuk endapan yaitu kalsium oksalat,  Dimana nantinya akan mempengaruhi penyerapan kalsium.

9. Susu dengan Coklat

Sama halnya dengan kedelai dan bayam, campuran susu dan coklat akan mempengaruhi penyerapn kalsium serta diare. Kandungan pada susu berupa kalsium serta kandungan pada coklat berupa asam oktalat tidak cocok untuk di kombinasikan.

10.  Minuman Yogurt dan Ham (daging sandwich)

Biasanya para produsen daging ham  akan menambah nitrat pada daging agar daging tidak cepat membusuk. Nah disinilah letak permasalahannya, dimana nitrat asam organik bertemu maka akan berubah menjadi nitrosamine, karsinogen di mana pemicu terjadinya KANKER.

11. Susu Kedelai dan Telur



Campuran dari kedua jenis ini akan menyebabkan mengurangnya aktivitas protease dimana membantu tubuh untuk mencerna protein.

12. Daging dan Ikan

Menurut artikel yang pernah saya baca. Bahwa  mengapa orang yahudi memiliki otak yang cerdas  di sebbkan karna suatu kebiasaan orang yahudi dalam tata cara makan dimana mereka tidak mencampurkan antara Daging dan Ikan. Di atas meja makan hanya akan ada varian dari satu jenis baik ikan atau daging saja.  Menurut mereka mencampurkan kedua jenis masakan ini adalah suatu hal yang lazim bagi mereka dan tidak baik. Mereka selalu menyantap buah sebelum mereka makan makanan utama.


Hindari mengkonsumsi kombinasi dari makanan di atas, Bukannya sehat yang kita dapat malah sakit yang akan datang. Dengan mengatur pola makan dengan baik tentu akan memberi dampak yang baik untuk tubuh. Semua jenis makanan di atas merupakan makanan yang sehat bila di konsumsi secara terpisah.

Demikian Makanan yang Berbahaya Jika Dimakan Secara Bersamaan. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda :)

0 Response to "Makanan yang Berbahaya Jika Dimakan Secara Bersamaan"