FACEBOOK

cara mudah share data file menggunakan wifi

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Alhamdulillah kali ini saya ingin share tutorial komputer mengenai cara mengirim data menggunakan wifi hostpot antar netbook atau laptop

biasanya untuk mengirim file data gambar, game, lagu, dan lainnya kita dapat menggunakan perangkat yang sangat sering sekali kita gunakan yaitu flashdisk. berbagai macam - macam merek dari berbagai produk flashdisk dengan variasi size atau ukuran mulai dari 1Gb hinggan 16Gb hadir dipasaran demi dan dengan tujuan memenuhi kebutuhan untuk mengirim data - data dari komputer satu ke komputer lain. selain flashdisk kita juga dapat menggunakan memory card untuk mengirim file dari komputer satu ke komputer lainnya dengan bantuan perangkat card reader. namun kali ini saya akan berbagi tutorial cara mengirim data dari laptop ke laptop atau dari netbook ke netbook menggunakan wifi hostpot. pada saat ini mungkin semua produk laptop atau netbook sudah di legkapi dengan perangkat wifi ini. dengan menggunakan wifi hostpot ini kita bisa dengan mudah berbagi atau share data seperti lagu, gambar, games, dan data - data lainnya tanpa harus membeli flashdisk ataupun memory card + card readernya.

baiklah langsung saja ikuti langkah - langkah berikut. meskipun tidak terlalu sulit, namun alangkah baiknya anda mengikuti langkah - langkah berikut dengan teliti :D

1. tentunya anda harus mempunyai netbook atau laptop yang ada wifi hostpot nya

2. sekarang kita buat terlebih dahulu salah dari laptop atau netbook untuk dijadikan hostpotnya dengan cara mengklik kanan icon sinyal yang ada di kanan bawah dan pilih open network and sharing center.


3. setelah itu pilih set up a new connection or network


4. kemudian pilih set up wireless ad hoc (computer - computer) network yang terletak paling bawah. setelah itu pilih next


5. kemudian klik next lagi. dan anda akan di hadapkan dengan tampilan seperti gambar dibawah. isikan network name dengan nama sesuka anda, kemudian jika anda ingin membuat password untuk hostpotnya silahkan atur security type nya menjadi WPA-personal dan tuliskan passwordnya pada kolom security key. namun jika anda tidak ingin membuat password pada hostpotnya silahkan atur security typenya menjadi No authentication(open). sebagai contoh saya tidak membuat passwordnya. jika sudah silahkan klik next dan tunggu beberapa saat. terakhir silahkan klik close.


6. kita sudah selesai membuat hostpotnya dan sekarang kita cari folder data yang ingin kita share. silahkan cari folder yang ingin kita share, kemudian klik kanan - share with - specific people. setelah itu pilih everyone dan kemudian klik add. klik share dan terakhir klik done.


7. sekarang buka laptop atau netbook yang satu lagi. klik icon network yang ada di kanan bawah dan cari nama hostpot laptop atau netbook yang telah kita buat tadi. kemudian klik connect. biasanya untuk connect dapat memakan waktu yang cukup lama. jika sudah connect, kemudian buka my computer dan klik network. dan sekarang anda dapat share data yang sudah di share pada laptop atau netbook tadi.

moga artikel ini bermanfaat dan dapat menambah wawan kita semua, amin. jika  ada kesulitan, silahkan komen aja yaaa :D